Dari 3 nama yang kencang dirumorkan, pria berusia 58 tahun itu mengonfirmasi soal pendekatan kepada Ivar Jenner. Hanya saja, dari pihak pemain belum ada tanggapan sama sekali.
“Saya pernah ada pembicaraan dengan Ivar Jenner, Cuma sampai saat ini dari pihak Ivar Jenner belum ada jawaban. Jadi, kami masih menunggu juga cuman belum pasti jadinya. Seperti itu,” tegas Ardhi.
Kebetulan, situasi yang dialami Jenner, Oratmangoen, dan Pattynama mirip-mirip. Ketiganya minim mendapatkan menit bermain di klub masing-masing pada musim 2025-2026.
Di sisi lain, Persija membutuhkan tambahan tenaga di lini tengah dan depan. Patut dinanti siapa yang akan resmi didatangkan sebelum bursa transfer ditutup pada 6 Februari 2026.
(Wikanto Arungbudoyo)