Legenda Timnas Indonesia Bongkar Cara Bojan Hodak Antar Persib Bandung Juara Liga Indonesia Beruntun

Ramdani Bur, Jurnalis
Rabu 06 Agustus 2025 20:05 WIB
Bojan Hodak bikin Persib Bandung juara Liga Indonesia beruntun. (Foto: Persib.co.id)
Share :

“Meskipun Persib Bandung pelatihnya sama, tapi Bojan Hodak punya ramuan-ramuan baru. Gaya mainnya Tyronne (del Pino) dengan Guaycochea berbeda. Gaya mainnya Nick Kuipers dan bek asal Argentina (Patricio Matricardi) juga berbeda,” kata Tio Nugroho.

Adam Przybek gantikan posisi Kevin Ray Mendoza di Persib Bandung. (Foto: Instagram/@adsprzy)

“Mendoza dan kiper asal Wales Adam Przybek juga beda. Build-up-nya sangat bagus dan Persib sangat siap,” lanjut Tio Nugroho.

2. Tantang Semen Padang

Persib Bandung akan menjamu Semen Padang di laga pembuka Super League 2025-2026 yang dilangsungkan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu 9 Agustus 2025 pukul 15.30 WIB. Di atas kertas, Pangeran Biru dijagokan meraih kemenangan.

Kepercayaan diri juga sedang menimpa Beckham Putra dan kawan-kawan. Persib Bandung baru saja menang 1-0 atas juara Liga Champions Asia 2014, Western Sydney Wanderers, dalam laga uji coba yang digelar Sabtu, 2 Agustus 2025.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya