Dipecat Persija Jakarta, Angelo Alessio Masih Perhatian kepada Macan Kemayoran

Ilham Sigit Pratama, Jurnalis
Jum'at 04 Februari 2022 11:03 WIB
Mantan pelatih Persija Jakarta, Angelo Alessio ketika melatih tim Macan Kemayoran (Foto: Instagram/@persija)
Share :

MANTAN pelatih Persija Jakarta, Angelo Alessio, mengirim pesan penting kepada mantan timnya sebelum meninggalkan Indonesia. Pria berpaspor Italia itu berharap, mantan pemainnya sabar dan terus kerja keras agar bisa lekas bangkit.

Untuk saat ini, Macan Kemayoran -julukan Persija- memang tengah mendapat banyak sorotan. Menyusul buruknya performa mereka musim ini. Alhasil, Angelo pun harus ditendang dari kursi kepelatihan Persija.

(Pesan dari Angelo Alession kepada Persija Jakarta via Instagram resmi @angeloalessiofficial)

Persija kemudian menunjuk Sudirman sebagai juru latih anyar. Namun, Persija masih kesulitan meraih kemenangan.

Bahkan, di pertandingan terakhirnya, Persija takluk di tangan Persiraja (0-1) yang berstatus tim juru kunci klasemen sementara. Kekalahan tersebut membuat Persija stagnan di zona papan tengah.

Menyusul kekalahan itu, Angelo Alessio kemudian ikut mengomentari hal tersebut. Pelatih berusia 56 tahun itu membeberkan pesan penting agar Persija kembali ke jalur kemenangan.

“Kemenangan adalah hasil dari organisasi, perencanaan, kerja keras dan kesabaran,” kata Angelo dikutip melalui Instagram pribadinya Jumat (4/2/2022).

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya