Kendati demikian, Angelo tetap mengucapkan terima kasih kepada para pemain Persija yang sudah bekerja sama dengan dirinya. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Jakmania yang terus setia mendukungnya selama membesut Persija.
“Terima kasih kepada pemain dan mereka yang bekerja di sekitar tim. Terima kasih kepada penggemar atas dukungan yang telah diberikan kepada saya,” tambahnya.
(Momen masa kepelatihan Angelo Alessio di Persija)
Atas dukungan yang besar itu, Angelo merasa Indonesia sudah seperti rumah keduanya. “Dan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Indonesia dan orang-orangnya yang luar biasa, yang membuat saya merasa seperti di rumah sendiri di kala saya berada jauh dari rumah,” sambungnya.
Angelo Alessio juga akan terus mendukung Persija, juga memberikan semangat kepada mantan timnya. “Saya berharap yang terbaik untuk tim ini (Persija, red), tetap tenang dan bersikaplah secara positif!” imbuhnya.
Saat ini, Persija berada di peringkat tujuh klasemen sementara Liga 1 musim 2021-2022. Andritany Ardhiyasa dan kolega kini mengantongi 32 poin, hasil delapan kemenangan, delapan hasil imbang dan enam kekalahan. Persija akan melanjutkan perjalanannya di musim ini dengan menghadapi Arema FC, Sabtu 5 Februari 2022.
(HTH)
(Andika Pratama)