Mauricio Souza Ungkap Alasan Persija Jakarta Datangkan Shayne Pattynama

Cikal Bintang, Jurnalis
Sabtu 24 Januari 2026 11:18 WIB
Mauricio Souza ungkap alasan Persija Jakarta mendatangkan Shayne Pattynama jelang putaran 2 Super League 2025-2026 (Foto: Instagram/@persija)
Share :

JAKARTA – Pelatih Persija Jakarta, Mauricio Souza, angkat bicara soal bergabungnya Shayne Pattynama. Ia yakin pemain berlabel Timnas Indonesia itu punya kelebihan yang akan membantu tim.

Pattynama resmi didatangkan oleh Persija. Pemain berusia 27 tahun itu bergabung usai dilepas oleh Buriram United pada Jumat 23 Januari 2026.

Macan Kemayoran memberikan kontrak selama 2,5 musim untuk Pattynama. Tak butuh waktu lama, pemain kelahiran Lelystad itu pun sudah hadir di Jakarta.

Usai pertandingan, Souza mengungkapkan sudah bertemu dengan Pattynama. Namun, pelatih asal Brasil itu enggang mengungkap isi pembicaraan tersebut.

"(Shayne) Pattynama hari ini sudah bersama kami. Saya bicara singkat dengan dia," kata Souza kepada awak media, termasuk Okezone di SUGBK, dikutip pada Sabtu (24/1/2026).

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya