Johnny memastikan Bali United tidak akan memandang remeh Persib dalam laga nanti. Dia memprediksi lawan akan memberikan perlawanan ketat sepanjang laga.
"Mereka tentu memiliki sistem dalam timnya dan pasti ada pemain lain yang bakal bermain, termasuk Thom Haye salah satunya. Kami akan antisipasi hal itu untuk tim kami meraih hasil positif,” jelas coach Johnny.
Saat ini, Bali United berada di posisi kedelapan dengan 13 poin. Sementara itu, Persib menempati posisi kelima dengan 16 poin.
Bali United punya catatan menang dua kali beruntun dan imbang sekali di laga terakhir kontra Persita Tangerang. Sementara itu, Persib akan berjuang melanjutkan tren positif empat kemenangan beruntun tanpa kebobolan.
(Djanti Virantika)