Kecewanya Jens Raven Gagal Bantu Bali United Menang atas Persik Kediri

Andika Rachmansyah, Jurnalis
Rabu 13 Agustus 2025 15:58 WIB
Pemain Bali United, Jens Raven. (Foto: Media Bali United)
Share :

2. Siap Bangkit

Jens Raven di Timnas Indonesia U-23 vs Thailand. (Foto: Aldhi Chandra/Okezone)

Pada laga debutnya, Raven mendapatkan beberapa peluang namun belum bisa mengonversinya menjadi gol. Striker Timnas Indonesia U-23 itu berjanji akan berbenah agar bisa membuka keran golnya bersama Bali United.

“Saya memiliki beberapa peluang namun belum bisa mencetak gol. Ini menjadi fokus saya untuk memperbaiki diri lebih baik lagi di pertandingan berikutnya,” tegas Raven.

Selanjutnya, Bali United akan bertandang ke markas Malut United di Stadion Gelora Kie Raha pada Jumat (15/8/2025) malam WIB. Ini akan menjadi tantangan berat bagi armada Johnny Jansen karena lawannya memiliki modal bagus dengan kemenangan atas Dewa United.

(Rivan Nasri Rachman)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya