Kalah dari Bali United, Persib Bandung Punya Catatan Buruk saat Jumpa Tim Besar di Liga 1 2021-2022

Annisa Nurinsani, Jurnalis
Jum'at 14 Januari 2022 15:25 WIB
Persib Bandung punya catatan buruk lawan tim-tim besar di Liga 1 2021-2022 (Foto: Liga Indonesia Baru)
Share :

Bangkit Lagi, Lalu Dicukur Persebaya Surabaya


Klub berjuluk Maung Bandung itu kembali bangkit usai ditekuk Arema FC. Meski tampil dengan permainan kurang meyakinkan, Persib bisa menang 1-0 atas Madura United di laga berikutnya.

Namun, lagi-lagi Persib tersungkur. Secara mengejutkan, Persib kalah 0-3 oleh Persebaya Surabaya. Padahal, babak pertama begitu dikuasai Persib. Akan tetapi, di babak kedua, permainan tim menurun.

Dampaknya, Persebaya berhasil membuat tiga gol. Ini membuktikan bahwa efektivitas permainan jadi milik Persebaya sehingga Persib pun kalah lagi.

Stefano Lilipaly Kubur Mimpi Persib Bandung


Setelah dikalahkan Persebaya, Persib kembali akrab dengan kemenangan meski secara permainan kurang meyakinkan. Persib pun menutup putaran pertama dengan mengalahkan Persik Kediri.

Selanjutnya, di laga perdana putaran kedua kontra Persita Tangerang, Persib juga bisa menang dengan skor 1-0. Duel kontra Persik dan Persita ini dilalui dengan sangat kerepotan.

Namun, kekalahan keempat musim ini kembali datang dari Bali United. Tim berjuluk Serdadu Tridatu itu mengalahkan Persib lewat gol Stefano Lilipaly.

Keluhan atas kinerja wasit kembali diutarakan Robert. Namun, terlepas dari itu, dia akhirnya mengakui timnya pantas kalah dan mengucapkan selamat kepada Bali United.

"Kita bisa mendapatkan kesempatan (mencetak gol) ketika Beckham (Putra) mendapatkan pelanggaran dan itu bisa jadi penalti. Tapi, semua sudah selesai, selamat untuk Bali yang memenangkan pertandingan," kata Robert.

Kini, Persib harus rela ada di posisi kedua klasemen sementara. Persib gagal kembali ke posisi pertama yang kini ditempati Arema FC dengan koleksi 40 poin. Sementara itu, Persib mengantongi 37 poin sama dengan torehan Bhayangkara FC di peringkat ketiga.

Selanjutnya, Persib akan menjalani duel kontra Borneo FC. Duel ini bakal digelar di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Selasa 18 Januari 2022, sore WIB.

(Andika Pratama)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya