Alphonso Davies: Lahir di Kamp Pengungsi, Salju dan Juara Liga Champions

Rachmat Fahzry, Jurnalis
Senin 24 Agustus 2020 14:20 WIB
Alphonso Davies. (Foto/Twitter Alphonso Davies)
Share :

“MIMPI MENJADI KENYATAAN”

Begitu tulis Alphonso Davies di akun Twitter-nya usai membawa Bayern Munich menjadi juara Liga Champions 2019-2020.

Pemuda 19 tahun itu berasal dari Edmonton Albert, Kanada yang direkrut Bayern saat usianya baru 17 tahun.

Ia pun memberikan semangat kepada para pengikutnya di media sosial untuk tidak pantang menyerah meski berasal dari kota kecil yang tak dikenal.

“Untuk semua orang yang mengejar mimpi saat ini, tirulah saya. Jangan menyerah. Sekarang mungkin belum terlihat hasilnya tapi terus lah berusaha apa yang Anda kerjakan,” tulis Davies.

“Siapa sangka seorang anak dari Edmonton Alberta, Kanada. Kebanyakan orang bahkan tidak tahu di mana itu. Saat salju turun, suhu cuaca -40 c, dia sekarang juara Liga Champions,” tambahnya.

Baca juga: Pose Konyol Pemain Cadangan Bayern Munich dengan Piala Liga Champions

Baca juga: Neymar Menangis di Liga Champions, Alaba Menenangkan

Bayern juara Liga Champions berkat gol tunggal Kingsley Coman, dengan memanfaatkan umpan silang dari Joshua Kimmich pada menit 59.

Trofi Liga Champions menambah koleksi Bayern yang sebelumnya telah memenangi Liga Jerman dan berhasil mengangkat trofi piala Liga Jerman (DFB Pokal).

Lahir di kamp pengungsi

Davies lahir di sebuah pengungsian di Ghana pada 2000, saat kedua orang tuanya melarikan diri dari perang saudara di Liberia.

Keluarganya kemudian pindah ke Kanada ketika Davies berusia lima tahun. Ia menceritakan kesulitannya bermain sepakbola saat musim dingin melanda Kanada.

“Ada banyak alasan mengapa lebih banyak pemain sepakbola yang berasal dari Rio de Janeiro (Brasil) daripada Edmonton. Bukan hanya dingin tapi seperti tinggal di dalam kulkas,” kata dia mengutip The Players Tribune, Senin (24/8/2020).

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya