Kalah dari PS Tira-Persikabo, Miljan Akui Kelemahan Persib

CDB Yudistira, Jurnalis
Senin 04 Maret 2019 20:39 WIB
Pelatih Persib Bandung Miljan Radovic (Foto: laman resmi Persib Bandung)
Share :

BANDUNG - Pelatih Persib Bandung Miljan Radovic sempat menyalahkan kepemimpinan wasit yang membuat timnya kalah 1-2 oleh PS Tira Persikabo dalam laga Grup A Piala Presiden 2019. Pria asal Montenegro itu akhirnya mengakui timnya memiliki kekurangan sehingga berujung kekalahan.

Kekurangan Persib adalah lemahnya sektor penyerangan. Meski banyak menyerang dan menciptakan peluang, 'Maung Bandung' minim dalam urusan mencetak gol. Hanya satu gol yang mampu disarangkan ke gawang PS Tira.

Miljan pun mulai fokus memperbaiki kekurangan itu. Ia berharap Persib tidak mengulangi kesalahan yang sama saat melawan Persebaya Surabaya dalam lanjutan laga Grup A di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis (7/3/2019).

"Sekarang kita fokus untuk (memperbaiki) beberapa salah di pertandingan kemarin. Ada beberapa kesalahan, kita akan perbaiki," kata Miljan di Lapangan Saraga ITB, Kota Bandung, Senin (4/3/2019).

(Baca juga: Arema FC Menang Dramatis 3-2 atas Barito Putera)

Selain memperbaiki kesalahan, ia berusaha membangkitkan semangat pemain. Ia tidak mau pemain larut terlalu lama dalam kekecewaan usai kalah di hadapan publiknya sendiri. Hasilnya, pemain hari ini sudah terlihat ceria dalam latihan.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya