BASEL - Manchester United harus menunda perjalanannya untuk lolos ke babak grup A Liga Champions. Pasalnya tim arahan Jose Mourinho takluk dari Basel di St Jacob Park dengan skor 1-0, Kamis (23/11/2017).
Adapun pencetak gol di laga tersebut adalah Michael Lang pada menit 89’. Alhasil, Setan Merah masih memuncaki klasemen dengan poin 12, diikuti Basel dan CSKA Moskow 9 angka.
Secara matematis, raihan poin Man United masih bisa dikejar pesaingnya, sehingga posisi juara grup masih belum aman. Tak ayal bakal ada tiga tim yang akan jalani laga pamungkas.
Memang bermain di kandang Basel, Paul Pogba dan kolega tak mampu bermain apik. Kendati menguasai jalannya pertandingan, tetap saja mereka tak mampu memanfaatkan peluang untuk menjadi gol.
Seperti peluang yang didapakan Lukaku pada menit ke-12, penyerang jangkung itu melepaskan sepakkan. Namun kiper Basel Tomas Vaclik mampu melakukan penyelamatan.