Hasil Liga Italia 2025-2026: Lecce 0-1 Napoli, Atalanta vs AC Milan Berakhir 1-1

Ramdani Bur, Jurnalis
Rabu 29 Oktober 2025 05:36 WIB
AC Milan ditahan Atalanta 1-1 dalam lanjutan pekan kesembilan Liga Italia 2025-2026. (Foto: X/@acmilan)
Share :

SEBANYAK dua pertandingan lanjutan pekan kesembilan Liga Italia 2025-2026 digelar pada Rabu, (29/10/2025) dini hari WIB. Dua pertandingan itu mempertemukan Lecce vs Napoli dan Atalanta vs AC Milan.

1. Hasil Lecce vs Napoli

Napoli kembali melanjutkan tren positif, setelah akhir pekan lalu menang 3-1 atas Inter Milan. Kali ini, skuad asuhan Antonio Conte tandang ke markas Lecce.

Antonio Conte mencadangkan sejumlah pemain utamanya seperti Scott McTominay dan Rasmus Hojlund. Ketiadaan sejumlah pemain utama menyulitkan Partenopei -julukan Napoli- mengembangkan permainan.

Lecce bahkan hampir unggul di menit 56 jika saja eksekusi penalti Federico Camarda masuk ke gawang Napoli. Sampai akhirnya di menit 61, Antonio Conte memasukkan Scott McTominay dan Rasmus Hojlund.

Kehadiran dua nama ini langsung meningkatkan permainan Napoli. Terbukti delapan menit berselang, Napoli mencetak gol kemenangan via aksi Zambo Anguissa!

Napoli unggul 1-0 dan skor ini bertahan hingga akhir laga. Berkat kemenangan ini, Napoli kukuh di puncak klasemen sementara Liga Italia 2025-2026 dengan 21 angka.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya