SALAH satu suporter Persib Bandung di media sosial, Ismit Stadion, menyebut Ole Romeny akan gabung Maung Bandung jika klub kebanggaan Jawa Barat itu lolos ke fase gugur AFC Champions League 2 2025-2026. Lantas, apakah kabar ini benar adanya?
“Jika Persib Bandung Lolos fase group AFC Champions League 2 kemungkinan besar akan merekrut ole Romeny di bursa transfer akhir tahun ini,” tulis Ismit Stadion.
Sejauh ini belum ada tanda-tanda Ole Romeny merapat ke Persib Bandung. Malahan beredar kabar, Persib Bandung memburu tanda tangan gelandang Lommel SK, Joey Pelupessy.
Joey Pelupessy diburu demi menguatkan lini tengah Maung Bandung. Dalam pola 4-2-3-1 racikan Bojan Hodak, Joey Pelupessy dapat diduetkan dengan Thom Haye atau Luciano Guaycochea di lini sentral Persib Bandung.
Persib Bandung membutuhkan skuad yang dalam karena Maung Bandung turun di dua kompetisi sekaligus, yakni Super League dan AFC Champions League 2. Hingga pekan kesembilan Super League 2025-2026, Persib Bandung duduk di posisi lima dengan 16 angka.
Sementara di AFC Champions League 2 2025-2026, Persib Bandung duduk di puncak klasemen hingga matchday ketiga Grup G. Persib Bandung mengoleksi tujuh poin, unggul satu angka atas Bangkok United di posisi dua.
Setelah cedera pada Juli 2025, Ole Romeny melakukan comeback pada awal Oktober 2025. Ia bermain dari bangku cadangan saat Timnas Indonesia menghadapi Arab Saudi dan Irak di babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Kelar membela Timnas Indonesia, Ole Romeny kembali ke Oxford United. Namun, Ole Romeny selalu gagal masuk daftar susunan pemain Oxford United, termasuk saat menang 2-1 atas Sheffield Wednesday di lanjutan Liga 2 Inggris akhir pekan lalu.
Sekarang satu harapannya Ole Romeny kembali menemukan performa terbaiknya. Jika Ole Romeny perform bersama sang klub, ujung-ujungnya Timnas Indonesia yang diuntungkan.
Tenaga Ole Romeny dibutuhkan Timnas Indonesia saat mengarungi ajang-ajang ke depan. Sebut saja Piala Asia 2027 hingga Kualifikasi Piala Dunia 2030 zona Asia.
(Ramdani Bur)