Ini Penyebab Top Skor SEA Games 2023 Fajar Fathur Batal Gabung Timnas Indonesia U-23 untuk Piala AFF U-23 2023?

Reinaldy Darius, Jurnalis
Kamis 10 Agustus 2023 16:34 WIB
Fajar Fathur Rahman batal bela Timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 2023 (Foto: PSSI)
Share :

"Kenapa ada pemanggilan pemain di tengah kompetisi, semua tim harus fokus di Liga 1," kata Pieter Huistra kepada awak media termasuk MNC Portal Indonesia seusai laga kontra Persija Jakarta, Rabu (9/8/2023).

"Pemain muda di Liga 1 bisa improve dan belajar, kompetisi ini (Piala AFF) bukan kompetisi resmi FIFA, kita harus lihat dengan negara luar seperti Bundesliga (Jerman), LaLiga (Spanyol) semua fokus dulu di dalam," ujar Huistra.

"Karena pemain muda bisa improve sekarang persaingan sedang keras untuk semua tim," sambungnya.

Ada dua pemain Borneo FC lainnya yang dipanggil Timnas Indonesia U-23, yaitu Daffa Fasya dan Komang Teguh. Namun, keduanya masih tetap ada dalam skuad terbaru Timnas Indonesia U-23 yang diumumkan PSSI pada Kamis (10/8/2023).

(Reinaldy Darius)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya