TURIN – Cristiano Ronaldo akhirnya resmi Kembali ke Juventus. Pesepakbola 36 tahun ini sudah tiba di tempat Latihan Juventus yang terletak di Continassa, Turin, Italia pada Senin (26/7/2021) siang WIB.
Menurut laporan Football Italia, Senin (26/7/2021) Cristiano Ronaldo terlihat datang dengan rombongannya yang membawa dua mobil SUV berwarna silver dan hitam. Kedatangannya terlihat dalam video berdurasi empat detik di akun media sosial @romeoagresti.
Rencananya, Cristiano Ronaldo hari ini menjalani tes medis. Setelah dinyatakan bugar, pesepakbola 36 tahun ini akan ikut berlatih bersama skuad Juventus lainnya.
Kedatangan Cristiano Ronaldo tentu melunturkan berbagai macam spekulasi mengenai kepergiannya dari Turin. Selain berlatih, ia juga dikabarkan akan duduk bersama para manajemen tim yang kemungkinan besar membahas perihal kontraknya di Juventus.
BACA JUGA: 5 Pesepakbola yang Miliki Trofi Bergengsi Terbanyak, Cristiano Ronaldo Ditendang Messi
Sebagaimana diketahui, berbagai macam spekulasi tentang kepergiannya dari Turin terus berembus. Ia bahkan sempat dikaitkan kembali berseragam Manchester United. Selain itu, ia juga diisukan akan pindah ke raksasa Prancis, Paris Saint Germain (PSG).