Ian Rush: Salah Hanya Bisa Disejajarkan dengan Messi dan Ronaldo

Hendry Kurniawan, Jurnalis
Kamis 29 Maret 2018 23:13 WIB
Mohamed Salah (Foto: AFP)
Share :

Tidak disangkal oleh Rush kalau Salah merupakan salah satu penyerang terbaik yang pernah dimiliki oleh Liverpool, seperti halnya Fernando Torres dan Luis Suarez. Bahkan, pria 56 tahun itu tak ragu menyebut kalau Salah saat ini hanya bisa sejajar dengan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi dalam hal kontribusi yang diberikan kepada timnya masing-masing.

“Anda bisa melihat pada Fernando Torres dan Luis Suarez dan dia (Salah) berada di sana dengan para penyerang Liverpool yang berdatangan. Dia benar-benar luar biasa, namun dia juga rendah hati,” puji Rush, seperti diwartakan Daily Mail, Kamis (29/3/2018).

“Pertandingan melawan Watford adalah performa terbaik Salah yang pernah saya lihat, dia tak tersentuh. Bukan hanya karena dia mencetak empat gol, tapi juga dia tidak egois dan mencoba membuat rekan-rekannya mencetak gol. Hanya ada dua pemain yang saya lihat berada di level itu, dan itu adalah Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo,” tandas Rush.

(Fetra Hariandja)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya