Wenger Minta Man United Berikan Martial dalam Kesepakatan Transfer Sanchez

Djanti Virantika, Jurnalis
Rabu 17 Januari 2018 11:45 WIB
Anthony Martial. (Foto: AFP)
Share :

Dengan kehebatannya tersebut, Arsenal yakin Martial bisa menjadi pengganti tepat untuk mengisi posisi yang ditinggalkan Sanchez. Karena itu, The Gunners –julukan Arsenal– kabarnya terus bernegosiasi dengan pihak Man United agar mau menukar Mkhitaryan dengan Martial.

BACA JUGA: Hazard Bisa Gagalkan Transfer Sanchez ke Manchester United

Man United sendiri kabarnya masih mempertimbangkan permintaan Arsenal. Pihak The Red Devils –julukan Man United– diyakini akan sulit untuk mengamini permintaan Wenger untuk melepas pemain berusia 22 tahun tersebut, meskipun talenta Sanchez tak kalah hebat dengan Martial.

Jika tidak dapat memenuhi keinginan Arsenal, kesepakatan transfer Sanchez ke Man United mungkin saja batal terjadi. Tim asuhan Jose Mourinho akan bernasib sama dengan rival sekotanya, yakni Manchester City, yang akhirnya memutuskan mundur dari perburuan Sanchez.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya