Tak hanya itu, Hodak juga senang dengan Beckham yang juga dipanggil ke Timnas Indonesia. Dia berharap kedua anak asuhnya itu tidak menyia-nyiakan kesempatan tersebut.
"Saya pikir, ini baik untuknya. Marc Klok dan Beckham keduanya dipanggil, dan saya pikir ini positif dan menginspirasi," tutur Hodak.
Pada agenda FIFA Matchday periode September ini, Timnas Indonesia akan menghadapi Kuwait pada 5 September 2025 dan Lebanon pada 8 September 2025. Seluruh pertandingan tersebut akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur.
Sementara itu, ada dua pemain Persib Bandung lainnya yang turut mendapat panggilan tugas negara. Mereka adalah Robi Darwis dan Kakang Rudianto yang mendapatkan panggilan Timnas Indonesia U-23 untuk menjalani pemusatan latihan dan kualifikasi Piala Asia U-23 2026 di Sidoarjo, September.
(Djanti Virantika)