HASIL Timnas Suriah U-20 vs Jepang U-20 di Piala Asia U-20 2025 akan diulas Okezone. Laga yang berjalan sengit ini berakhir tanpa pemenang.
Duel Timnas Suriah U-20 vs Jepang U-20 di laga kedua Grup D Piala Asia U-20 2025 itu berlangsung di Longhua Cultural and Sports Center, Shenzhen, China pada Senin (17/2/2025) sore WIB. Laga berakhir dengan skor 2-2.

Jalannya Pertandingan
Timnas Suriah U-20 tampil menggebrak sejak awal pertandingan babak pertama. Pasukan Mohammad Kwid memainkan bola-bola panjang untuk memecah pertahanan Timnas Jepang U-20.
Pada menit ke-10, Timnas Suriah U-20 akhirnya berhasil mencuri keunggulan. Adalah Mohammed Al Mustafa (10’) yang sukses mencetak gol untuk membuat The Qasioun Eagles -julukan Timnas Suriah U-20- unggul 1-0.
Selepas gol tersebut, Timnas Jepang U-20 merespons dengan kombinasi umpan pendek dan permainan cepat. Timnas Suriah U-20 terpantau kesulitan mengantisipasi hal ini, mereka akhirnya kebobolan.
Yuto Ozeki (24’) yang lepas dari pengawalan berhasil membuat Maksim Sarraf memungut bola dari dalam gawangnya, kedudukan sementara sama kuat 1-1. Intensitas serangan The Qasioun Eagles kembali meningkat usai kebobolan.
Jual beli serangan sempat terjadi di pertengahan pertandingan babak pertama. Namun, Timnas Suriah U-20 yang bermain lebih efektif akhirnya lagi-lagi sukses mencetak gol. Ahmad Ali Soufi (33’) berhasil menjaringkan gol kedua untuk timnya. Pada akhirnya, tidak ada gol tambahan tercipta hingga pertandingan babak pertama selesai.