LONDON - Manchester United dikabarkan sudah mulai bergerak untuk mencari pemain baru, namun hal yang menarik adalah pemain yang diincar Setan Merah itu ternyata juga ditargetkan Chelsea. Man United dan Cheslea tepatnya dikabarkan tertarik memboyong pemain Real Madrid, yakni Marco Asensio.
Nasib masa depan Marco Asensio di Los Blancos masih tidak pasti. Kontraknya bersama klub akan berakhir di akhir musim depan.
Real Madrid bersedia menawarinya kontrak baru tetapi tidak bersedia memenuhi tuntutan upah yang diinginkannya. Itu bisa membuka jalan bagi Asensio untuk meninggalkan klub yang sudah dibelanya sejak 2014 lalu.

Sang juara Liga Champions 2021-2022 memberi harga kepada sang pemain sekitar 40 juta euro sekira Rp 627 miliar. Dengan harga segitu, menurut laporan dari The Hard Tackle, Selasa (28/6/2022), sang pemain tidak kekurangan pelamar untuk mendapatkannya, terutama bagi Chelsea dan Manchseter United.
Manchester United telah mengalami awal yang agak lambat untuk jendela transfer mereka. Sampai saat ini, mereka beberapa kali terlalu lamban menyelesaikan negosiasi dengan sejumlah pemain hingga akhirnya gagal.
Satu nama yang jelas mereka minati adalah penyerang Barcelona Frenkie de Jong, tetapi kesepakatan belum diselesaikan. Namun demikian, Manchester United juga mengawasi Asensio sebagai pemain yang menawarkan banyak pengalaman.