Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Gary Neville Jelaskan Perbedaan Strategi Transfer Man United dan Liverpool

Rachmat Fahzry , Jurnalis-Selasa, 22 September 2020 |17:13 WIB
Gary Neville Jelaskan Perbedaan Strategi Transfer Man United dan Liverpool
Ole Gunnar Solskjaer dan Donny van de Beek. (Foto/Man United
A
A
A

"Anda melihat Liverpool mendapatkan pemain seharga 40 juta pounds dengan harga 25 juta pounds. (Timo) Werner (di Chelsea) jelas cukup murah dibandingkan dengan harga di pasaran,” ungkap Neville.

"Manchester United sepertinya selalu harus membayar mahal. Saya tidak berpikir orang-orang di klub akan menyukainya,” kata dia lagi.

Foto/Liverpool

Neville menjelaskan bahwa direksi Man United tidak memiliki kualitas dan pengalaman dalam mendatangkan pemain, karena bukan orang yang datang dari dunia sepakbola. Ia menambahkan bahwa struktur direksi Man United sangat rumit dan berbelit-belit.

"Liverpool dan Chelsea depat dan tepat, sama dengan Manchester City. Man United tampaknya tidak dapat menyelesaikan bisnis mereka dan sayangnya itu telah menjadi masalah besar,” tuturnya.

“Itulah masalah yang dimiliki United. Mereka belum mendapat otoritas dan kendali di bursa transfer,” ujar Neville.

"Orang-orang yang bertanggung jawab atas hal ini tidak akan suka mendengarnya tetapi mereka harus mendengarnya karena mereka tidak melakukan tugas mereka. Para pemain dan pelatih dikritik, tetapi orang-orang yang berada di tribun memiliki tugas untuk membuat tim yang kuat agar membangun tim yang bisa memenangkan liga,” pungkas dia.

(Ramdani Bur)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement