Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Dinilai Sempurna, Man United Harusnya Beli Timo Werner

Wikanto Arungbudoyo , Jurnalis-Selasa, 09 Juni 2020 |06:41 WIB
Dinilai Sempurna, Man United Harusnya Beli Timo Werner
Man United seharusnya mendatangkan Timo Werner (Foto: RB Leipzig)
A
A
A

MANCHESTER – Penyerang RB Leipzig, Timo Werner, tinggal selangkah lagi bergabung dengan Chelsea. Mantan pemain Manchester United, Owen Hargreaves mengatakan, penyerang berkebangsaan Jerman itu seharusnya direkrut Setan Merah.

Nama Timo Werner sebetulnya kencang dirumorkan bakal bergabung dengan Liverpool. Selain faktor Jurgen Klopp, pemain berusia 24 tahun itu dinilai cocok mengisi satu tempat di lini depan Si Merah atau sebagai pelapis dari trisula Mohamed Salah, Roberto Firmino, dan Sadio Mane.

Baca juga: Liverpool Tidak Perlu Risau Gagal Datangkan Timo Werner

Timo Werner selangkah lagi gabung Chelsea (Foto: RB Leipzig)

Sayangnya, Liverpool tidak berani menebus klausul pelepasan Timo Werner yang berjumlah 50 juta poundsterling (setara Rp889 miliar). Chelsea secara tiba-tiba disebut sudah menebus klausul pelepasan itu dan siap mendatangkan sang pemain.

Owen Hargreaves mengatakan, Timo Werner adalah seorang pencetak gol ulung yang sudah terbukti. Ia sedikit menyesalkan mengapa Manchester United tidak berusaha mendatangkan pemain kelahiran Stuttgart tersebut.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement