Bagaimana dengan Ronaldo? Pesepakbola berpaspor Portugal itu memang sempat mandek di fase grup dengan hanya mencetak satu gol. Namun, setelah menginjak fase knockout, Ronaldo menggila. Dari empat pertandingan, Ronaldo mengoleksi lima bola dan tiga di antaranya tercipta saat Juventus menang 3-0 atas Atletico Madrid di 16 besar.

Meski begitu, bukan berarti Ronaldo dan Messi tidak memiliki pesaing. Ada beberapa nama yang berpotensi mengganjal usaha Ronaldo dan Messi menjadi yang terbaik di Liga Champions 2019-2020. Sebut saja Mohamed Salah (Liverpool), Robert Lewandowski (Bayern Munich) dan Sergio Aguero (Manchester City).

(Ramdani Bur)