Dalam laga Juventus vs Milan, sempat terjadi kontroversi di menit 37, atau ketika skor masih sama kuat 0-0. Saat itu, umpan silang winger Milan Hakan Calhanoglu membentur tangan Alex Sandro yang berada di kotak penalti.
Meski sempat melihat Video Assistant Referee (VAR), Fabbri tidak menjatuhkan hukuman penalti kepada Juventus. Wasit 35 tahun itu berpendapat, Sandro hanya melindungi wajahnya sehingga tangannya dinilai tidak aktif. Padahal, tangan dan wajah Sandro saat itu berada dalam posisi yang cukup jauh.

Untungnya, Fabbri mendapatkan pembelaan dari Kepala Bidang Wasit Federasi Sepakbola Italia (FIGC), Nicola Rizzoli. Rizzoli mengaku tidak akan memberi hukuman kepada Fabbri. Eks wasit ternama asal Italia itu menilai, Fabbri akan menjadikan insiden tersebut sebagai pelajaran demi menjadi pengadil yang lebih baik di masa depan.
(Ramdani Bur)