Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Raphael Varane Setuju Pindah ke Man United

Rivan Nasri Rachman , Jurnalis-Minggu, 02 Desember 2018 |08:29 WIB
Raphael Varane Setuju Pindah ke Man United
Pemain Real Madrid, Raphael Varane. (Foto: Reuters)
A
A
A

MADRID – Gelaran 2018-2019 tampaknya telah menjadi salah satu musim yang terburuk untuk Real Madrid. Setelah gagal mengawali musim ini dengan baik serta kehilangan pemain bintangnya, Cristiano Ronaldo, kini tim berjuluk Los Blancos itu dikabarkan akan kembali ditinggalkan oleh salah satu pemain andalannya.

Pemain yang dimaksud adalah Raphael Varane. Menurut laporan dari salah satu media ternama di Spanyol, Diario Gol, Minggu (2/12/2018), Varane dikabarkan setuju untuk pergi dari Madrid untuk bergabung bersama Manchester United. Pemain asal Prancis itu merasa bahwa dirinya sudah tak senang lagi berada di tim dimiliki oleh Florentino Perez tersebut.

Baca Juga: Real Madrid Bungkam Valencia 2-0

Dipilihnya Man United sebagai destinasi Varane selanjutkan dikabarkan karena ada faktor tertentu. Faktor itu adalah Jose Mourinho, pelatih Man United yang dulunya pernah menangani Madrid. Sebagaimana diketahui, Varane dapat bergabung di skuad utama Madrid dulunya karena berkat jasa Mourinho. Jadi ada kedekatan yang terjalin antara Varane dan Mourinho.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement