Moccelin pun kena imbasnya. Akun Instagram sang pemain langsung digeruduk warganet yang sebagian besar isinya adalah hujatan.
“Main tarkam jangan buat cedera aset negara woy,” tulis akun @aditya_zhafran_pratama2014.
“Woi pemain timnas gw lu buat cedera? Ini pra musim aduh gila apa,” tulis @ikyawan7.
“Tidak layak bermain di Indonesia silahkan pergi,” tulis @aldoreinan7.
Hingga kini, belum diketahui cedera apa yang menimpa Romeny. Dari tayangan yang beredar di media sosial, striker berdarah Belanda itu tampaknya mengalami masalah pada bagian engkelnya.
(Wikanto Arungbudoyo)