Belum Nyetel, Karim Rossi Ingin Lebih Maksimal saat Persis Solo Hadapi Persija Jakarta di Piala Presiden 2024

Cikal Bintang, Jurnalis
Sabtu 03 Agustus 2024 08:37 WIB
Karim Rossi ingin lebih maksimal bersama Persis Solo (Foto: Instagram/Persis Solo)
Share :

KARIM Rossi terang-terangan mengakui belum mendapatkan posisi terbaiknya bersama Persis Solo. Rossi menegaskan siap berusaha sekuat mungkin untuk menyesuaikan diri dengan tim terutama saat Persis Solo menghadapi Persija Jakarta di perebutan tempat ketiga pada Piala Presiden 2024.

Karim Rossi merupakan rekrutan anyar Laskar Sambernyawa untuk mengarungi musim 2024-2025. Pemain berusia 30 tahun itu didatangkan dari klub Siprus, Karmiotissa dengan kontrak hingga Juni 2026.

 

Rossi sejatinya berpengalaman di kancah sepak bola Indonesia karena sempat membela Dewa United pada musim 2022-2023. Namun sayang, striker asal Swiss itu belum menemukan posisi terbaiknya di Persis Solo.

Rossi yang sudah dimainkan dalam tiga pertandingan di Piala Presiden 2024 masih kebingungan dengan posisi terbaiknya. Dia kerap ditempatkan sebagai striker atau digeser sedikit menjadi penyerang sayap.

 BACA JUGA:

Oleh karena itu, Rossi berharap laga terakhir di Piala Presiden 2024 menjadi momentum tepat baginya untuk menemukan posisi terbaik. Diketahui, Persis Solo akan bersua dengan Persija Jakarta dalam laga perebutan peringkat ketiga di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah pada Sabtu (3/8/2024) mendatang.

“Saya juga tentu ingin menemukan posisi terbaik saya. Karena itu akan membantu tim,” kata Rossi dikutip dari laman resmi Piala Presiden 2024, Jumat (2/8/2024).

Lebih lanjut, Karim Rossi menegaskan pengalaman di turnamen pramusim sangat penting untuk menjadi bekal menatap kompetisi Liga 1 2024-2025. Eks pemain Spezia itu mengatakan akan memberikan yang terbaik melawan Macan Kemayoran -julukan Persija Jakarta.

"Ini baru pra musim, kami akan persiapkan diri lagi untuk kompetisi. Sangat senang bisa bermain di depan para fans (di Piala Presiden 2024). Kami akan berusaha untuk berikan mereka lebih di laga selanjutnya (perebutan tempat ketiga),” tandasnya.

(Admiraldy Eka Saputra)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya