Dapat Investor Baru, Malang United Pasang Target Tembus Liga 2

Andri Bagus Syaeful , Jurnalis
Minggu 04 Februari 2024 23:19 WIB
Malang United bertekad menembus Liga 2 musim depan seiring masuknya investor baru (Foto: MPI/Andri Bagus Syaeful)
Share :

JAKARTA - Malang United mendapatkan investor baru untuk mengarungi Liga 3 2024-2025. Kehadiran investor baru itu diharap bisa memberikan warna dalam tim asal Kota Malang agar dapat lolos ke Liga 2.

Investor baru tersebut bernama Aris Pratama dan akan menjabat sebagai presiden klub menggantikan Djoko Purwoko. Djoko mengaku sangat mengenal Aris yang membuatnya yakin memberikan jabatan tersebut.

"Saya juga enggak sembarangan (memilih investor baru) karena kami membangun klub ini 'berdarah-darah'. Yang enggak serius banyak sebelum-sebelumnya (menawarkan diri), tapi Pak Aris ini beliau cukup serius," kata Djoko kepada awak media termasuk MNC Portal Indonesia (MPI) belum lama ini.

"Jadi, kami (direksi dan pemegang saham) sepakat sekarang beliau yang menjadi presiden klub dan saya juga masih di dalam," tambahnya.

Djoko berharap kehadiran investor itu akan membawa Malang United jauh lebih baik. Target menembus Liga 2 pun bisa diupayakan dalam musim depan.

"Semoga (Malang United) tidak 'mati', karena pernah saya pernah mendengar kalau banyak klub di Malangang tidak bisa ikut kompetisi (Liga 3)," ucapnya.

"Kami yang tertatih-tatih bisa ikut kompetisi. Harapan saya ke depan bisa menjaga marwahnya kompetisi, jangan sampai absen. Dan mungkin kalau bicara prestasi, kami ada target naik ke Liga 2," sembungnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya