MEGABINTANG Manchester United, Cristiano Ronaldo, mengonfirmasi hampir pindah ke Manchester City pada bursa transfer musim panas 2021. Cristiano Ronaldo mengaku karena sosok Sir Alex Ferguson lah, CR7 –julukan Cristiano Ronaldo– memilih kembali ke Stadion Old Trafford, alih-alih melanjutkan karier bersama Manchester City.
Di musim panas 2021, masa depan Cristiano Ronaldo sempat tak menentu. Kehadiran Massimiliano Allegri di kursi pelatih Juventus membuat Cristiano Ronaldo berhasrat angkat kaki dari Stadion Allianz.
Beredar kabar, Manchester City siap menampung pesepakbola peraih lima trofi Ballon dOr tersebut. Manchester City ingin mendapatkan Cristiano Ronaldo sebagai pengganti Sergio Aguero yang hengkang ke Barcelona.
Namun, ketika kesepakatan antara Manchester City dan Cristiano Ronaldo hampir tercapai, pelatih legenda Manchester United, Sir Alex Ferguson, muncul. Fergie –sapaan akrab Sir Alex Ferguson– tak rela melihat mantan anak didiknya di Manchester United hengkang ke klub rival, yakni Manchester City.
Melalui pendekatan keluarga, Fergie berhasil mengubah pendirian Cristiano Ronaldo. Bahkan, Cristiano Ronaldo justru pindah ke Manchester United, klub yang pernah dibelanya dalam kurun 2003-2009.
Kehadiran Cristiano Ronaldo sempat memunculkan euforia di tubuh Manchester United. Cristiano Ronaldo diprediksi dapat membantu Manchester United berjaya layaknya saat ditangani Sir Alex Ferguson.