Arema FC Optimis Liga 1 2020 Dilanjutkan Setelah Pergantian Kapolri

Avirista Midaada, Jurnalis
Sabtu 16 Januari 2021 12:17 WIB
Media Officer Arema FC, Sudarmaji. (Foto//Okezone/Avirista Midaada)
Share :

"Sepakbola ini menghidupi banyak orang, tentunya juga menjaga kelangsungan hidup klub juga banyak orang mulai pemain, pelatih, karyawan dan juga stakeholder lain seperti sponsorship, pemerintah daerah yang berharap PAD juga televisi terkait hak siar. Karena itu, kita sangat berharap ada solusi alternatif dan bijak terkait kondisi sepakbola Indonesia” paparnya.

Sebagai informasi, kompetisi Liga 1 2020 sudah terhenti pada Maret 2020 lalu karena pandemi Covid-19. Liga 1 kemudian direncakan akan kembali dilanjutkan pada Oktober 2020 silam.

Hanya saja, Liga 1 2020 tak kunjung bergulir. Pasalnya, Kepolisian tidak memberikan izin untuk keramaian karena kasus virus corona masih tinggi.

PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) masih berharap kepolisian akan mengeluarkan surat izin agar Liga 1 2020 bisa bergulir pada Februari 2021 mendatang. Hanya saja, pemilik klub peserta Liga 1 2020 meminta PT LIB menghentikan kompetisi yang baru berjalan tiga laga dan fokus merancang kompetisi Liga 1 2021.

(Rachmat Fahzry)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya