Sementara dari Baharkam ditemui secara langsung oleh Kabaharkam Komjen Pol Drs. Agus Andrianto dan didampingi oleh Kakor Sabhara IJP Drs. Wahyudi Hidayat serta Dirsamapta Korsabhara.
“Secara global kami menjelaskan pentingnya lanjutan kompetisi domestik. Manfaat dan perannya akan sangat besar,” tutur jelas Akhmad Hadian Lukita mengutip laman Liga Indonesia, Rabu (25/11/2020).
“Bukan saja untuk sepakbola nasional secara menyeluruh, namun juga guna meyakinkan dunia tentang sepak bola Indonesia sebelum terlaksananya Piala Dunia 2021,” tambahnya.
Akhmad Hadian Lukita juga menyampaikan beragam fakta di lapangan bahwa sebagian besar stakeholder sepakbola nasional menginginkan sepakbola Indonesia bisa secepatnya bergulir lagi. “Dalam hal ini, tetap memerhatikan dan mematuhi protokoler kesehatan,” lanjut dia.
Direktur Operasional Sudjarno, menambahkan, pihaknya juga menjelaskan hal-hal teknis yang berhubungan langsung dengan pelaksanaan lanjutan kompetisi. Baik itu kompetisi Liga 1 2020-2021 dan Liga 2 2020-2021.
“Kami informasikan bahwa kompetisi akan digelar tanpa penonton dan dengan menerapkan protokol kesehatan sesuai standar FIFA, AFC dan sesuai arahan dari Satgas penanggulangan Covid-19,” tuturnya.