MANCHESTER – Legenda Manchester United, Paul Scholes, memuji dampak yang dibuat oleh Bruno Fernandes di Old Trafford. Kehadiran Scholes pada Januari 2020 telah membawa elemen yang sempt hilang di kubu Setan Merah –julukan Man United.
Sejak didatangkan dari Sporting pada musim dingin 2020, Fernandes memiliki dampak besar pada Man United. Ia membantu klub untuk 11 pertandingan tak terkalahkan sebelum sepakbola harus terhenti karena pandemi virus Corona.
Belum lagi, hanya dalam sembilan pertandingan di semua kompetisi, pemain berusia 25 tahun itu telah mencetak tiga gol dan empat assist. Berkat pencapaian tersebut, Scholes benar-benar senang dengan Fernandes yang memberi kontribusi besar di Man United.
Baca juga Man United Belum Tunjukkan Niat Permanenkan Ighalo
“Satu-satunya hal tentang Bruno adalah ia tidak terlihat seperti gelandang tengah bagi saya. Ia hebat dalam hal bola, selalu pada setengah putaran dan ia adalah penghubung yang sangat dibutuhkan Man United,” ungkap Scholes, mengutip dari Goal, Sabtu (11/4/2020).