Resmi Diperkenalkan sebagai Pemain Milan, Ibrahimovic Dipastikan Pakai Nomor 21

Rivan Nasri Rachman, Jurnalis
Jum'at 03 Januari 2020 03:06 WIB
Zlatan Ibrahimovic resmi diperkenalkan sebagai pemain AC Milan. (Foto: Laman resmi AC Milan)
Share :

MILAN – Tak lama setelah tiba di Bandara Linate, Milan, Italia, pada Kamis 2 Januari 2020, Zlatan Ibrahimovic langsung diresmikan sebagai pemain anyar AC Milan. Melalui laman resminya, Ibrahimovic pun dipastikan akan menggunakan nomor punggung 21.

Tentu menarik karena kembalinya Ibrahimovic ke Milan ternyata ia memutuskan untuk menggunakan nomor baru. Pemain asal Swedia itu memilih untuk tak menggunakan nomor punggung 11 yang merupakan nomor yang ia pakai saat masih membela Milan pada era 2010-2012.

Baca Juga: Zlatan Ibrahimovic: Milan adalah Rumah Saya

Kendati begitu, meski memilih untuk menggunakan nomor punggung yang berbeda, Ibrahimovic masih memiliki tujuan yang sama di Milan, yakni membuat tim tersebut kembali menjadi klub yang terbaik di Italia, bahkan mungkin di Eropa.

Ibrahimovic pun sangat senang karena keputusannya untuk kembali ke San Siro ternyata mendapatkan respons yang sangat positif dari berbagai pihak. Dengan dukungan yang diterimanya itu, ia bakal berusaha keras untuk dapat membantu tim berjuluk Rossoneri tersebut untuk memperbaiki situasi yang ada.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya