LONDON – Pemain berkebangsaan Amerika Serikat (AS), Christian Pulisic, telah resmi berseragam Chelsea. Pengumuman itu disampaikan langsung oleh pihak The Blues –julukan Chelsea– pada Rabu 2 Januari 2019 kemarin. Banyak yang dikagetkan dengan kabar transfer tersebut, tak terkecuali pelatih Chelsea sendiri, yakni Maurizio Sarri.
Sarri mengaku tak tahu menahu bahwa Chelsea telah melakukan negosiasi dengan pemain yang saat ini masih membela Borussia Dortmund tersebut. Ia sama kagetnya dengan orang lain karena sebelumnya Sarri tak diikutsertakan terkait perekrutan pemain berusia 20 tahun tersebut.
Baca Juga: Ini Dalih Sarri Usai Chelsea Gagal Raih Kemenangan dari Southampton
Mantan pelatih Napoli itu hanya mengatakan bahwa pada sebulan sebelumnya pihak manajemen Chelsea pernah menanyakan kepadanya bagaimana pendapatnya tentang Pulisic. Setelah itu, Sarri tak tahu bahwa sebenarnya Chelsea sedang dalam proses untuk merekrut wonderkid Dortmund tersebut.