Gagalkan Juventus Juara Liga Italia, Ancelotti: Butuh Keajaiban!

Ramdani Bur, Jurnalis
Jum'at 07 Desember 2018 14:50 WIB
Juventus akan hadapi Inter Milan akhir pekan ini. (Foto: Facebook Juventus)
Share :

NAPLES – Pelatih Napoli, Carlo Ancelotti, mengaku menyerah dalam upaya mengejar Juventus di jalur juara Liga Italia 2018-2019. Eks pelatih AC Milan itu menilai, butuh keajaiban bagi Napoli maupun tim lain untuk menjegal langkah si Nyonya Tua di perebutan trofi Liga Italia 2018-2019.

Selain semakin matang di bawah arahan Massimiliano Allegri, Juventus per musim panas 2018 dibela pemain sekaliber Cristiano Ronaldo. Kehadiran pesepakbola 33 tahun itu tak bisa dipungkiri berefek kepada hasil yang didapat Bianconeri –julukan Juventus.

Terbukti hingga Liga Italia 2018-2019 memasuki pekan 14, Juventus mengoleksi 13 menang dan satu imbang. Hal itu membuat Juventus duduk di puncak klasemen dengan koleksi 40 angka, unggul delapan poin dari Napoli di posisi dua.

BACA JUGA: Sousa Beberkan Alasan Juventus Akan Kalahkan Inter

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya