Hadapi Juventus, Bek Inter Tak Hanya Waspadai Cristiano Ronaldo

Ramdani Bur, Jurnalis
Kamis 06 Desember 2018 10:26 WIB
Ronaldo usai bobol gawang Fiorentina. (Foto: Juventus.com)
Share :

Ronaldo saat ini berstatus sebagai top skor Liga Italia 2018-2019. Setelah melewati 14 pertandingan, eks penyerang Real Madrid itu mengoleksi 10 gol, setara dengan bomber Genoa, Krzysztof Piatek.

Akan tetapi, Juventus bukan hanya Ronaldo. Selain Ronaldo, ada Mario Mandzukic dan Paulo Dybala yang siap menebar ancaman ke pertahanan Inter. Perhatian lebih juga wajib diberikan Inter kepada Mandzukic.

Sebab, dari 11 pertandingan di Liga Italia 2018-2019, penyerang asal Kroasia itu telah mengemas enam gol. Catatan itu sudah melewati perolehan golnya di Liga Italia 2017-2018 yang mana hanya mengemas lima gol dari 32 pertandingan.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya