Pernah Main Bareng Neymar, Costa Bangga Kini Satu Tim dengan Ronaldo

Ramdani Bur, Jurnalis
Kamis 09 Agustus 2018 12:36 WIB
Ronaldo dan Douglas Costa siap berkolaborasi di musim 2018-2019. (Foto: Facebook Juventus)
Share :

TURIN Winger Juventus, Douglas Costa, bangga bisa satu tim dengan pemain bintang seperti Cristiano Ronaldo. Sebab dengan berkolaborasi bersama Ronaldo, winger berkepala plontos itu sudah berkesempatan berpartner dengan sederet pemain berkualitas di sepanjang karier profesionalnya.

Sewaktu membela Bayern Munich, Costa sempat memiliki rekan satu tim yang menjadi juara dunia bersama Tim Nasional (Timnas) Jerman. Sebut saja Manuel Neuer, Matts Hummels, Thomas Muller dan lain-lain.

Sementara di Timnas Brasil, Costa memiliki kesempatan bermain bersama pemain sekaliber Neymar Jr. Memiliki pengalaman bermain bersama pemain-pemain top membuat Costa tahu benar seberapa besar kontribusi yang bisa diberikan rekan-rekan istimewanya tersebut.

BACA JUGA: Juventus Ingin Satukan Ronaldo dan Marcelo pada Musim Depan

Karena itu, Costa optimis Ronaldo akan membawa Juventus ke level selanjutnya. Setelah menjuarai Liga Italia tujuh musim beruntun, bukan tak mungkin Ronaldo akan membawa Juventus memenangi trofi Liga Champions, gelar yang terakhir kali dimenangi Bianconeri –julukan Juventus – pada 1995-1996.

Juventus pun bertumpu pada orang yang tepat. Sebab, Ronaldo memiliki pengalaman panjang di Liga Champions. Pesepakbola 33 tahun itu tercatat sebagai pesepakbola tersukses semenjak Liga Champions berganti format pada 1992-1993. Sejauh ini, ayah empat anak tersebut sudah meraih lima trofi Liga Champions.

“Ronaldo ke Juventus? Saya pikir ia sudah berada di level tertinggi. Akan tetapi, ia masih ingin meningkatkan statusnya. Saya pikir CR7 memiliki segalanya untuk meningkatkan level kami musim ini,” kata Costa mengutip dari Football Italia, Kamis (9/8/2018).

“Ronaldo adalah pemain penting, namun kami memiliki pemain penting lain seperti Dybala. Saya pernah bermain dengan Neymar. Jadi, hal yang baru bagi saya bermain dengan pemain sekelas Ronaldo,” tutup mantan pemain Shakhtar Donetsk tersebut.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya