BERIKUT dua klub top Eropa yang pernah dibela Layvin Kurzawa. Salah satunya adalah juara bertahan Liga Champions musim ini.
Kurzawa resmi diperkenalkan sebagai rekrutan anyar Persib Bandung pada Minggu 25 Januari 2026. Kehadirannya cukup bikin heboh karena pernah menyandang status pemain Timnas Prancis.

Tentu, sebagai bekas personel Les Bleus, Kurzawa pernah memperkuat klub-klub top Eropa. Kesebelasan mana saja? Simak ulasan berikut ini.
2 Klub Top Eropa yang Pernah Dibela Layvin Kurzawa

Nama Kurzawa berkibar di klub ini. Ia berkostum Paris Saint-Germain (PSG) pada 2015-2024 alias kesebelasan yang paling lama dibela.
Beragam gelar dirasakan Kurzawa bersama juara Liga Champions 2024-2025 tersebut. Ia tercatat lima kali mengangkat trofi Liga Prancis serta empat kali juara Coupe de France dan empat kali juara Piala Liga.
Sayangnya, Kurzawa keburu cabut dari PSG sehingga tidak ikut merasakan manisnya mengangkat trofi Liga Champions. Ia malah jadi bagian dari skuad asuhan Thomas Tuchel yang meraih runner up di musim 2019-2020.

Sebelum PSG, inilah klub yang dibela Kurzawa. Bisa dibilang, pemain berdarah Polandia tersebut membangun kariernya bersama AS Monaco pada 2007-2010.
Bareng Les Monegasque, Kurzawa sempat merasakan gelar juara Ligue 2 2012-2013. Ya, Monaco memang sempat terdegradasi sebagai imbas dari pergolakan di level manajemen.
Walau begitu, klub berkostum merah-putih ini tercatat pernah delapan kali juara Liga Prancis. Kurzawa cukup beruntung Monaco hanya dua musim di kasta bawah.
(Wikanto Arungbudoyo)