Sementara itu, Taufik Rustam mengatakan Malut United tidak boleh berlarut dengan kekalahan itu. Menurutnya, timnya akan berbenah agar lebih baik ke depan.
“Saya dan teman-teman pemain sudah berjuang menampilkan permainan terbaik. Kekalahan ini menjadi pelajaran bagi kami ke depan,” tukas Taufik.
Selanjutnya, Malut United akan menjamu Persik Kediri dalam pekan ke-18 Super League 2025-2026. Laga itu akan berlangsung di Stadion Gelora Kie Raha, Ternate, Maluku Utara, 24 Januari 2026.
(Wikanto Arungbudoyo)