Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Hasil Persita Tangerang vs Malut United di Super League 2025-2026: Laga Berakhir Tanpa Pemenang

Andri Bagus Syaeful , Jurnalis-Minggu, 23 November 2025 |17:50 WIB
Hasil Persita Tangerang vs Malut United di Super League 2025-2026: Laga Berakhir Tanpa Pemenang
Suasana laga Persita Tangerang vs Malut United di Super League 2025-2026. (Foto: Instagram/persita.official)
A
A
A

TANGERANG Persita Tangerang harus puas berbagi satu poin setelah bermain imbang tanpa gol melawan Malut United dalam lanjutan Super League 2025-2026. Pertemuan yang minim peluang emas dan berakhir dengan skor 0-0 ini berlangsung di Indomilk Stadium, Tangerang, pada Minggu (23/11/2025) sore WIB.

Dengan hasil itu, Malut United berada di posisi kelima dengan 21 poin. Sedangkan Persita di urutan keenam dengan 19 angka.

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Kedua tim memulai pertandingan dengan tempo yang cenderung sedang. Di awal babak pertama, baik Persita maupun Malut United tampak fokus mempelajari pola permainan dan kekuatan satu sama lain.

Peluang berarti pertama didapat oleh Persita pada menit ke-19 melalui Hokky Caraka. Sayangnya, sundulan pemain Timnas Indonesia itu di depan gawang Malut United belum menemui sasaran.

Menjelang akhir babak pertama, Malut United hampir saja mencuri keunggulan. Tepatnya pada menit ke-42, sepakan keras David da Silva masih bisa dihalau dengan sigap oleh bek Persita, Javlon Guseynov.

Persita Tangerang vs Malut United. (Foto: Instagram/persita.official)
Persita Tangerang vs Malut United. (Foto: Instagram/persita.official)

Hingga wasit meniup peluit tanda jeda, skor kacamata 0-0 tetap bertahan. Kedua tim harus puas sementara waktu bermain dengan kedudukan imbang.

Babak Kedua

Memasuki babak kedua, Skuad Pendekar Cisadane—julukan Persita—berusaha meningkatkan intensitas serangan dan hampir memecahkan kebuntuan pada menit ke-68. Sayangnya, gol Hokky Caraka dibatalkan karena rekan setimnya dianggap melakukan pelanggaran terlebih dahulu.

 

Persita, di bawah asuhan Carlos Pena, kembali mendapatkan peluang emas di mulut gawang Malut United pada menit ke-74. Kali ini, E Muhrom gagal memanfaatkan umpan matang untuk dikonversi menjadi gol.

Malut United bukan tanpa perlawanan. Mereka juga sempat mendapatkan beberapa peluang balasan, tetapi sama-sama gagal berbuah manis. Alhasil, duel antara kedua tim berakhir dengan skor sama kuat 0-0, dan kedua tim harus puas berbagi satu poin.

Persita Tangerang vs Malut United. (Foto: Instagram/persita.official)
Persita Tangerang vs Malut United. (Foto: Instagram/persita.official)

Susunan Pemain:

Persita Tangerang: Igor Carreira, Muhammad Toha, Tamirlan Kozubaev, Javlon Guseynov, Mario Jardel, Bae Sinyeong, Zalnando, Hokky Caraka, Pablo Ganet, Rayco Rodriguez, Aleksa Andrejic.

Pelatih: Carlos Pena.

Malut United: Angga Saputro, Yance Sayuri, Nilson Junior, G Franca, Igo Inocencio de Oliviera, Ridho Syuhada Putra, W.A Mosquera, Yakob Sayuri, Tryonne Gustavo Ramos, Ciro Alves, David Da Silva.

Pelatih: Hendri Susilo.

(Rivan Nasri Rachman)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement