Kekalahan ini membuat Cremonese tertahan di posisi kesembilan klasemen sementara Liga Italia dengan perolehan 14 poin. Poin tersebut dikumpulkan dari tiga kemenangan, lima hasil imbang, dan dua kekalahan sejauh musim ini.
Sementara itu, Juventus berhasil memperbaiki posisi mereka di klasemen, kini berada di posisi kelima dengan mengoleksi 18 poin. Poin itu didapat dari lima kemenangan, tiga hasil imbang, dan dua kekalahan.
Dalam laga terdekat, Cremonese akan bertandang melawan Pisa. Pertandingan tersebut akan berlangsung di Arena Garibaldi –Stadio Romeo Anconetani, pada 8 November 2025.
(Rivan Nasri Rachman)