"Sejauh ini kita punya tiga laga di grup. Kita gunakan tiga laga ini untuk mempersiapkan tim ke laga lawan Indonesia," katanya.
Malaysia U-19 sukses ke babak empat besar dengan keluar sebagai juara Grup C dengan mengoleksi total tujuh poin hasil dari dua kemenangan dan satu kali imbang. Mereka menjadi tim paling produktif dengan total torehan 17 gol dan hanya kebobolan satu kali.
Di sisi lain, Timnas Indonesia U-19 berhasil menyapu bersih tiga pertandingan di Grup A dan menjadi juara grup dengan total sembilan poin. Skuad racikan Indra Sjafri itu juga tak kalah produktif dari Malaysia U-19 dengan mencatatkan 14 gol dan dua kali kebobolan.
Pemenang dari duel antara Timnas Indonesia U-19 dan Malaysia U-19 nantinya akan berhadapan dengan pemenang dari laga Australia U-19 dan Thailand U-19. Laga final Piala AFF U-19 2024 rencananya akan dilangsungkan pada Senin (29/7/2024) puku 19.30 WIB.
(Admiraldy Eka Saputra)