TURIN β Paulo Dybala memilih AS Roma sebagai pelabuhan barunya setelah pergi dari Juventus. Pelatih Juventus, Massimilliano Allegri, menilai Roma adalah klub yang tepat untuk pemain berpaspor Argentina itu.
Dybala bergabung dengan Giallorossi dengan status bebas transfer. Sebelum bergabung dengan Roma, Dybala dirumorkan dengan Inter Milan yang akhirnya tidak menjadi kenyataan.
Allegri, yang mendatangkan pemain berusia 28 tahun itu ke Bianconeri pada musim panas 2015 lalu, ikut senang untuk Dybala. Menurutnya, tim besutan Jose Mourinho itu bisa membuat Dybala lebih bersinar.
βSaya percaya itu adalah klub yang tepat untuknya dan saya berharap yang terbaik untuknya. Dia adalah pemain yang telah memberikan banyak hal kepada Juventus dan saya pikir dia akan melakukannya dengan sangat baik di Roma,β kata Allegri, dilansir dari Football Italia, Jumat (22/7/2022).
Pelatih asal Italia itu pun mengungkapkan alasan mengapa Roma adalah klub yang tepat untuk Dybala. Dia menilai pemain berteknik tinggi seperti Dybala bakal sangat menakutkan jika berduet dengan Tammy Abraham dan dilatih oleh Mourinho.
βDia adalah pemain yang memiliki teknik tinggi dan bersama Tammy Abraham di depan. Kemudian, Anda memiliki pelatih Jose Mourinho yang sangat bagus,β ujar mantan pelatih AC Milan itu.