Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Beda Sikap dengan Barcelona, Chelsea Tak Tergiur Rekrut Sergio Aguero

Djanti Virantika , Jurnalis-Jum'at, 02 April 2021 |11:02 WIB
Beda Sikap dengan Barcelona, Chelsea Tak Tergiur Rekrut Sergio Aguero
Sergio Aguero. (Foto: Reuters)
A
A
A

LONDON – Keputusan Sergio Aguero untuk pergi dari Manchester City pada akhir musim ini membuat sejumlah klub elite dunia langsung mengantre untuk mendapatkan jasa sang pemain. Mulai dari Barcelona, Real Madrid, hingga Paris Saint-Germain (PSG), ramai dikaitkan dengan Aguero saat ini.

Tetapi, Chelsea ternyata punya sikap yang berbeda. Klub raksasa Inggris itu tak tergiur untuk merekrut striker bintang itu usai angkat kaki dari Manchester City.

Sergio Aguero

Sebagaimana diwartakan Sportsmole, Jumat (2/4/2021), Chelsea dilaporkan tidak tertarik untuk merekrut Sergio Aguero. Tentu saja, ada alasan khusus atas ketidaktertarikan Chelsea ini.

BACA JUGA: Mikel Arteta Komentari Isu Arsenal Tampung Sergio Aguero

Kabarnya, klub asuhan Thomas Tuchel itu lebih tertarik menggaet Erling Braut Haaland. Karena itu, fokus Chelsea ditujukan kepada pemain-pemain yang sudah menjadi targetnya sejak awal.

BACA JUGA: Juventus Tak Tertarik, Sergio Aguero Resmi Gabung Barcelona?

Chelsea sendiri sudah dikabarkan tertarik mendatangkan striker untuk awal musim depan. Tetapi, nama Aguero tak masuk daftar buruan Chelsea, meski sang pemain sudah berhasil unjuk kekuatan yang sangat memukau selama di Man City.

Aguero sudah bergabung ke Man City pada jendela transfer musim panas 2011. Manajemen Man City merekrutnya dari Atletico Madrid dengan mahar sebesar 40 juta euro atau sekira Rp693 miliar.

Selama di Man City, Aguero telah mencetak 257 gol di semua kompetisi. Dia bahkan menjadi top skor sepanjang masa di klub berjuluk The Citizens tersebut.

Sergio Aguero

Selain itu, penyerang asal Argentina itu juga merupakan pemain asing dengan gol terbanyak dalam sejarah Liga Inggris. Dia telah mencetak 181 gol dalam 271 penampilan di Liga Inggris.

Tetapi musim ini, Aguero belum menunjukkan kiprah yang luar biasa. Dia baru tampil di 14 laga lantaran didera cedera dan turut terinfeksi virus Covid-19.

(Ramdani Bur)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement