Kehadiran Icardi membuat Juventus memiliki dua penyerang tajam musim depan. Sebelumnya, Juventus mempunyai Alvaro Morata yang telah mengemas 16 gol dan 11 assist bersama si Nyonya Tua musim ini.
Nama terakhir adalah Pedro Goncalves. Pemain yang satu ini disebut-sebut sebagai The Next Cristiano Ronaldo. Selain sama-sama dari Portugal, Pedro Goncalves juga beroperasi sebagai winger layaknya Cristiano Ronaldo.

(Pedro Goncalves bisa bela Juventus musim depan)
Pedro Goncalves musim ini tampil garang. Dari 20 pertandingan Liga Portugal 2020-2021, ia mengoleksi 15 gol dan untuk sementara duduk sebagai top skor, unggul empat bola dari Haris Seferovic (Benfica) di posisi kedua.
Karena itu, menarik menanti pemain mana yang akan ditukar Cristiano Ronaldo pada musim panas 2021. Akankah manajemen Juventus melanjutkan proyek pemain muda dengan mendatangkan Pedro Goncalves, atau pesepakbola matang seperti Icardi dan Pogba yang dipilih?
(Fetra Hariandja)