MILAN – AC Milan saat ini sedang mengalami krisis bek tengah. Jelang pertandingan melawan FK Bodo/Glimt dalam babak kualifikasi tiga Liga Eropa 2020-2021, tercatat hanya ada dua bek tengah yang tersedia untuk membela Rossoneri.
Kedua pemain itu adalah Simon Kjaer dan Matteo Gabbia. Sebab, Alessio Romagnoli dan Mateo Musacchio masih dalam masa penyembuhan dari cedera mereka. Sedangkan Leo Duarte positif mengidap Virus Corona (Covid-19) dan harus menjalani isolasi selama dua pekan ke depan.
Kondisi ini pada akhirnya mendorong manajemen Milan untuk bergerak cepat mencari bek tengah baru. Pasalnya, Rossoneri sudah dinanti jadwal padat dengan dimulainya Liga Italia 2020-2021. Tentunya Milan tak bisa hanya mengandalkan Kjaer dan Gabbia saja.
Baca juga: AC Milan Wajib Perpanjang Kontrak Gianluigi Donnarumma
Sejauh ini, sejumlah nama telah dikaitkan oleh Milan untuk posisi bek tengah. Menurut laporan dari Gazetta dello Sport, Kamis (24/9/2020), Milan menjadikan bek Fiorentina, Nikola Milenkovic, sebagai target utama mereka.
Rossoneri disebut telah mengajukan tawaran sebesar 20 juta euro atau sekira Rp347,7 miliar kepada Fiorentina untuk membawa Milenkovic. Akan tetapi, tawaran tersebut ditolak oleh Presiden Fiorentina, Rocco Commisso, yang menginginkan mahar 40 juta euro (Rp695,4 miliar).
Melihat situasi sulit ini, maka Milan pun beralih kepada pemain lain yang mereka jadikan alternatif. Saat ini, duan ama yang paling santer disebut menjadi target Rossoneri adalah bek Schalke04, Matija Nastasic, dan penggawa Fiorentina lainnya, German Pezzella.