Tetapi, langkah Arsenal untuk mendatangkan kedua nama itu kini terganjal biaya. Sang pelatih, Mikel Arteta, kemungkinan perlu menjual sejumlah pemain sebelum bisa membeli.
Atletico Madrid sendiri diketahui menuntut mahar yang cukup besar kepada klub yang meminati Partey. Harga yang dipasang diperkirakan lebih dari 50 juta poundsterling atau sekira Rp958 miliar.
Begitu juga dengan Aouar, Lyon diperkirakan takkan melepas pemainnya tersebut dengan harga miring. Lyon dikabarkan menginginkan setidaknya 40 juta poundsterling atau sekira Rp766 miliar untuk melepas Aouar.
Arsenal sendiri harus bergerak cepat karena Aouar kini tak hanya diminati oleh mereka. Nama Manchester City diketahui juga dikaitkan dengan Aouar.
(Ramdani Bur)