Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Bak Gayung Bersambut, Thomas Partey Juga Tertarik Hijrah ke Arsenal

Djanti Virantika , Jurnalis-Rabu, 02 September 2020 |13:17 WIB
Bak Gayung Bersambut, Thomas Partey Juga Tertarik Hijrah ke Arsenal
Thomas Partey. (Foto: Instagram/@thomaspartey5)
A
A
A

MADRID – Keinginan Arsenal untuk merekrut gelandang Atletico Madrid, Thomas Partey, bak gayung bersambut. Sebab, Partey dikabarkan juga tertarik untuk pindah ke klub yang bermarkas di Stadion Emirates.

Sebagaimana diwartakan Sportsmole, Rabu (2/9/2020), Partey dikabarkan terbuka untuk pindah ke Arsenal. Ketertarikan itu muncul dari dalam diri gelandang asal Ghana itu setelah Atletico diketahui tidak akan menawarkannya kontrak baru.

Thomas Partey

The Gunners –julukan Arsenal– sendiri memang tengah santer dikaitkan dengan Partey. Pihak Arsenal dikabarkan tertarik mendatangkannya demi memperkuat lini tengah untuk berlaga di musim 2020-2021.

BACA JUGA: Kedatangan Magalhaes, Arteta Yakin Pertahanan Arsenal Bakal Lebih Kuat

Meski kini sudah mendapat sinyal positif dari sang pemain langsung, rencana Arsenal untuk mendatangkan Partey tak serta-merta langsung berjalan mulus. Sebab, pihak Arsenal kini tengah terkendala soal biaya.

Atletico diperkirakan akan membanderol Partey dengan harga 44 juta poundsterling atau sekira Rp863 miliar. Untuk menebus mahar tersebut, Arsenl diperkirakan akan kesulitan karena mereka kini sangat kekurangan uang setelah pandemi virus corona.

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, sendiri diketahui dipahami sangat ingin mendapatkan kesepakatan untuk Partey. Satu-satunya solusi yang bisa diambil Arsenal demi menebus Partey adalah menjual setidaknya tiga pemain untuk mengumpulkan dana yang dibutuhkan.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement