Lewandowski membuka keran golnya di laga tandang saat Die Roten –julukan Bayern– menang 7-2 atas Tottenham Hotspur di matchday kedua Grup B Liga Champions 2019-2020. Saat itu, Lewy mencetak dua gol.
Kemudian, Lewy mencetak dua gol saat Bayern menang 3-2 atas Olympiakos, serta mengemas empat gol tatkala Die Roten menghancurkan Crvena Zvezda 6-0. Karena itu, Lewandowski hanya butuh satu gol lagi di laga tandang untuk melewati rekor Ronaldo.
Rekor itu berpotensi dicetak asalkan Bayern lolos ke perempatfinal Liga Champions 2019-2020. Peluang Bayern lolos ke perempatfinal cukup besar, mengingat pada leg I 16 besar mereka menumbangkan Chelsea 3-0. Kemudian, Bayern akan menjamu Chelsea pada leg II yang dilangsungkan pada Kamis 19 Maret 2020 dini hari WIB.
(Fetra Hariandja)