ZARAGOZA – Winger Real Madrid, Lucas Vazquez, tidak memedulikan pihak yang mengkritik performanya bersama Los Blancos –julukan Madrid– di sepanjang musim 2019-2020. Pesepakbola berpaspor Spanyol itu mengaku, hal yang terpenting dirinya tidak meragukan kemampuannya sendiri.
Performa Vazquez tak bisa dibilang impresif musim ini. Dari 12 pertandingan yang dijalani, eks pemain Espanyol itu baru mengoleksi dua gol dan dua assist. Meski begitu, Vazquez mengalami perkembangan dalam tiga pertandingan terkini.
Setelah absen mencetak gol maupun assist dari Agustus 2019 hingga awal Januari 2020, Vazquez membuat assist saat Madrid menang 2-1 atas Sevilla pada 18 Januari 2020. Kemudian dini hari tadi, winger Tim Nasional (Timnas) Spanyol itu mencetak satu gol saat Madrid menang 4-0 atas Real Zaragoza di 16 besar Copa del Rey 2019-2020.
BACA JUGA: Zaragoza vs Madrid, Marcelo Cetak Laga Ke-500 Bareng Los Blancos
Saat itu, Vazquez mencetak gol kedua Madrid yang dikemas pada menit 32. Rupanya gol dari Vazquez menambah motivasi skuad asuhan Zinedine Zidane. Terbukti, mereka mencetak dua gol tambahan via Vinicius Junior (72’) dan Karim Benzema (80’). Sebelumnya di menit keenam, Raphael Varane membuka keran gol Madrid.
Follow Berita Okezone di Google News